TRIBUNNEWS.COM - Striker Real Madrid Karim Benzema memuji Asisten Manajer Zinedine Zidane. Zidane, yang mengambil peran dalam kepelatihan di Los Blancos pada awal musim ini, sudah dianggap seperti kakak sendiri oleh Benzema.
"Zizou bekerja dengan baik dengan seluruh tim, dia dan saya banyak berbincang setiap hari," kata pemain asal Prancis berusia 26 tahun saat konferensi pers, dikutip Tribunnews.com dari Sports Mole.
"Zidane seperti kakak saya. Dia menasihati dan membuat saya bekerja secara khusus di depan gawang, dan itu berhasil. Zidane menyarankan agar saya banyak bergerak ke pertahanan Villarreal, dan itulah cara saya mencetak gol pertama," ungkapnya.
Benzema telah mencetak 17 gol dalam 32 pertandingan bersama Real Madrid musim ini. (*)