TRIBUNNEWS.COM - Ray Parlour, legenda Arsenal mengatakan, Manajer Chelsea Jose Mourinho bertindak terlalu jauh ketika mengkritik Arsene Wenger baru-baru ini.
Pelatih asal Portugal menyebut Wenger sebagai pelatih spesialis gagal, ketika menanggapi pernyataan Wenger yang sebelumnya mengatakan bahwa Chelsea takut gagal juara.
"Memang tidak ada kode etik bagi manajer, tapi saya sering terlibat dalam apa yang biasanya terjadi antara Arsene dan Sir Alex Ferguson, dan ini seburuk itu," kata Parlour, dikutip Tribunnews.com dari Metro.
"Saya pikir Jose berada di puncak. Arsene hanya membalasnya dan mengatakan akan berkonsentrasi pada sepak bola. Ia tidak akan membiarkan hal itu mempengaruhinya. Saya pikir Jose sangat bagus untuk Premier League, dan dia bisa mengatakan apa yang dia suka," poparnya. (*)