TRIBUNNEWS.COM - Loic Remy sudah lama menjadi pengagum berat Thierry Henry, terutama ketika striker asal Prancis itu bermain untuk Arsenal.
Karena itulah, Remy, striker Queen Park Rangers (QPR) yang dipinjamkan ke Newcastle United itu berkeinginan mengikuti jejak Henry. Bergabung dengan The Gunners. Sunday People melaporkan, pemain itu bakal menjadikan Arsenal sebagai targetnya pada musim panas mendatang.
"Jika Arsenal menginginkannya, dia akan pergi. Memang ke mana lagi seorang pengangum Thierry Henry akan pergi?" ujar sumber media Inggris itu.
Remy, striker asal Prancis itu sebenarnya diinginkan oleh sejumlah klub. Selain Newcastle United, tempatnya bermain sebagai pemain pinjaman saat ini, klub Liga Inggris lainnya juga mengincarnya, yakni Tottenham Hotspur.
Menurut kabar, Spurs bersedia membayar 15 juta pound sesuai permintaan QPR demi mendapatkan Remy. Akan tetapi, tampaknya pilihan hati pemain berusia 27 tahun itu sudah bulat. Tujuannya musim depan adalah Stadion Emirates.
Masa pinjaman Remy bersama Newcastle United di Stadion St James Park akan berakhir musim ini.
Baca di Koran Super Ball, Senin (24/3/2014)