News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jelang Final Copa del Rey Real Madrid Vs Barcelona: Ramos Turun, Marcelo Absen

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM -  Real Madrid kemungkinan bisa menurunkan bek Sergio Ramos pada laga final Copa del Rey, melawan Barcelona, di Mestalla, Valencia, Spanyol, Rabu (16/4/2014). Namun, bek Marcelo kemungkinan masih belum bisa tampil pada laga itu.

"Ramos bisa bermain pada Rabu karena ia hanya mengalami masalah kecil pada leher yang seharusnya pulih dengan cepat dalam beberapa hari mendatang. Marcelo berlatih sendiri dan menurut saya, ia tak akan bugar untuk bermain pada laga Rabu nanti," ujar pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, seperti dikutip dari Marca.

Ramos terakhir kali tampil pada leg kedua perempat final Liga Champions melawan Borussia Dortmund, di Signal Iduna Park, Selasa (8/4/2014).

Ia kemudian mengalami cedera pada leher sehingga absen pada pertandingan Primera Divison melawan Almeria, Sabtu (12/4/2014). Sementara itu, Marcelo belum bermain sejak mengalami cedera pada otot paha kiri, sekitar akhir Maret 2014.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini