News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Debut Spektakuler Fernando Llorente di Juventus: Incar 100 Poin Usai Raih Scudetto

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bomber Juventus asal Spanyol, Fernando Llorente.

TRIBUNNEWS.COM - Bomber Juventus asal Spanyol, Fernando Llorente mengakui debutnya di Serie A musim ini sangat spektakuler. Llorente menjadi bagian kesuksesan Bianconeri meraih scudetto ketiga secara beruntun pada musim 2013-14 ini.

Llorente diboyong dari Athletic Bilbao pada musim panas lalu setelah kontraknya dengan klub masa kecilnya itu habis. Bertandem dengan Carlos Tevez di lini depan, Llorente menyumbang 15 gol bagi Juventus di Serie A.

"Hal yang spektakuler bagiku bisa datang ke sini dan memenangi scudetto di musim pertamaku. Ini sangat luar biasa, sebuah mimpi bagiku, dan sekarang kami bisa menikmati hasil kerja keras kami," kata Llorente semringah.

"Kami memang masih butuh banyak hal untuk dibenahi, tapi bekerja di jalur yang sudah tepat. Kami memiliki Antonio Conte bersama kami dan berharap untuk bisa lebih baik lagi setiap tahunnya," tambah dia kepada Sky Sport Italia.

Llorente juga mengungkapkan misi Juve selanjutnya setelah memenangi scudetto, yaitu meraih 100 poin dalam semusim. "Kami akan terus bermain dan meraih kemenangan dan mencatatkan rekor baru, 100 poin dalam satu musim," kata striker 29 tahun tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini