News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Messi Berupaya Persembahkan Gelar Juara Barcelona Bagi (Alm) Tito Vilanova

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Yulis Sulistyawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Barcelona, Lionel Messi.

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan Atletico Madrid di bawah asuhan pelatih Diego Simeone sukses memberikan ancaman bagi Barcelona dan Real Madrid. Madrid bahkan sudah terlempar dari persaingan meraih trofi Primera Division, setelah takluk 0-2 di kandang Celta Vigo.

Untuk sementara, Madrid berada di peringkat ketiga dengan koleksi 84 poin. Praktis harapan El Real meraih treble winners musim ini pupus. Pelatih Carlo Ancelotti hanya berpeluang menambah gelar di Liga Champions, di mana mereka akan menghadapi Atletico di Estadio Da Luz, Sabtu (25/5/2014).

Lionel Messi mengatakan, gelar Primera Division akan sangat penting bagi timnya, karena itu merupakan pencapaian tertinggi dari para pemain setelah menjalani musim yang sulit tahun ini. Sejumlah masalah menimpa Barcelona, mulai dari larangan transfer pemain, hingga meninggalnya mantan pelatih Tito Vilanova.

“Jelas, Tito akan senang jika kami memenangkan liga setelah semua yang terjadi tahun ini. Dia akan senang jika kami mendedikasikan gelar juara. Pada tahun-tahun terakhir, kami mengalami situasi sulit. Namun kami selalu berhasil mengatasi semua,” tutur Messi.

Pertemuan Atletico dan Barcelona di Camp Nou ini adalah kali ketiga penentuan juara akan ditentukan pada hari terakhir. Dan ketatnya persaingan di kompetisi Primera Division merupakan yang pertama sejak 1951.

Bagi La Pulga, julukan Lionel Messi, laga menghadapi Atletico akan menjadi pembuktian bagi dirinya. Dalam lima pertemuan di musim ini, penyerang asal Argentina belum sekalipun berhasil membobol gawang Thibaut Courtois. Berkurangnya produktivitas Messi itu lantas berdampak bagi penampilan El Barca secara keseluruhan.

Musim ini Barcelona belum sekalipun berhasil mengalahkan Los Rojiblancos. Sementara Atletico pernah menang 1-0 saat kedua tim beradu di leg kedua perempatfinal Liga Champions. Kemenangan itu sekaligus membawa Atletico ke semifinal Liga Champions. Tim asuhan Diego Simeone itu bahkan kemudian memastikan satu tiket ke final setelah menyingkirkan Chelsea.

Di empat pertandingan lainnya, skor pertandingan selalu berakhir imbang, termasuk saat Barcelona berbagi skor kaca mata dengan Atletico di pertemuan pertama Primera Division pada 11 Januari 2014 silam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini