News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Pusam Main Aman di Lamongan

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mundari Karya

Laporan Wartawan Tribun Kaltim Budhi Hartono

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Pelatih Putra Samarinda, Nil Maizar menilai bermain di kandang lawan tidak mudah untuk bisa meraih tiga poin. Namun ia tetap optimis saat bertandang ke markas Persela Lamongan, pada lanjutan kompetisi ISL 2014 putaran kedua, Senin (19/5) besok.

Tim asuhan Nil Maizar optimis, bisa mencuri poin dengan catatan lini belakang bermain disiplin dan terapkan strategi sergap bola.
Strategi itu, diterapkan ketika Pusam kehilangan bola wajib merebut dengan mengandalkan pemain- pemain muda yang memiliki kekuatan fisik.

Yang tidak kalah penting, Nil menekankan para pemain lini belakang Pusam agar tidak melakukan blunder yang dapat membahayakan daerah pertahanan. Pemain belakang seperti wing bek dan stopper dituntut untuk bermain disiplin.

"Bermain aman di jantung pertahanan. Hindari blunder yang bisa membahayakan pertahanan tim kita. Ini yang harus dilakukan oleh lini belakang untuk bermain safety," pesan Nil, mantan pelatih Timnas PSSI 2012 lalu, Minggu (18/5/2014).

Skuad Pusam bakal mengandalkan dua penyerang yakni, Illija Spasojevic dan Pavel Solomin. Dua juru gedor Pusam bakal dibantu Sultan Samma dan Bayu Gatra yang bakal membongkar pertahanan tim tuan rumah. "Depan pakai dua penyerang. Fadil Sausu, kemungkinan bisa dimainkan besok," tandas Nil.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini