TRIBUNNEWS.COM, RIO DE JANEIRO - Salah satu legenda Brasil, Cafu memprediksi jika partai final Piala Dunia 2014 akan mempertemukan Selecao dengan tim nasional Jerman. Menurut dia, tim besutan Joachim Low itu memiliki kemampuan untuk bisa menembus partai final.
Die Mannschaft memang selalu mampu lolos ke babak semi final dalam tiga Piala Dunia terakhir, pada tahun 2002 bahkan mereka sempat bertemu Brasil di partai final. Berdasar hal itulah mantan bek sayap AS Roma dan AC Milan itu yakin jika Philipp Lahm cs mampu melaju ke final.
'Jerman adalah sebuah tim yang sangat kuat. Mereka memiliki skuat di atas rata-rata. Jerman telah berkembang dengan sangat baik,' tutur Cafu kepada Sportinformations-Dienst.
'Kami semua percaya bahwa di final Brasil akan bertemu Jerman . Mereka akan mampu lolos ke final,' sambung dia.
Cafu sendiri merupakan kapten Brasil yang mengangkat trofi Piala Dunia tahun 2002 setelah mengalahkan Oliver Kahn cs di partai puncak dengan skor 2-0.