News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2014

Niko Kovac: Kroasia Lawan Meksiko Diibaratkan Pertandingan Final

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Niko Kovac

TRIBUNNEWS.COM, RECIFE – Pelatih Kroasia, Niko Kovac, mengatakan laga pamungkas fase grup A melawan Meksiko diibaratkan seperti pertandingan final. Kroasia dan Meksiko akan bertemu di Itaipava Arena, Selasa (24/6/2014) dinihari.

“Laga melawan Meksiko akan seperti final. Meksiko tim yang kuat begitu juga kami,” tutur Kovac dalam siaran HTV seperti dilansir vanguardngr.

Kroasia menderita kekalahan 1-3 di pertandingan pertama atas Brasil. Kemudian, Vatreni, bangkit di partai kedua ketika mengalahkan Kamerun 4-0. Luka Modric cs berada di peringkat ketiiga mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

Sementara, Meksiko berada di peringkat kedua dengan koleksi poin 4, seperti apa yang dikoleksi Brasil. Tricolor menang 1-0 atas Kamerun di partai perdana, kemudian menahan imbang tim tuan rumah 0-0.

“Pemain Meksiko mempunyai sifat kepahlawanan, sama seperti kami. Mereka bertanding dengan spirit. Mereka bermain agresif dan melakukan banyak tekanan. Mereka kuat di depan, tetapi lemah di belakang,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini