TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Amerika Serikat, Juergen Klinsmann mengharapkan dukungan para suporter ketika pasukan Yanks menghadapi Timnas Jerman pada laga penentuan penyisihan Grup G, Kamis (26/6/2014).
Dukungan suporter dipercaya akan memberikan tambahan energi bagi para pemain Timnas AS agar dapat lolos ke babak 16 besar Piala Dunia ini.
"Kami membutuhkan seluruh energi dari fans untuk datang ke Recife, suara keras kalian akan menjadi dorongan bagi kami," ujar melalui akun resmi Timnas AS di Youtube.
Menurut mantan pelatih Timnas Jerman itu, dukungan fans juga yang membuat pasukan Biru-Putih-Merah tetap tabah menghadapi laga sulit melawan Portugal yang berakhir dengan skor 2-2, pekan lalu.
"Saat kami berangkat dengan bus menuju stadion, kami melihat ribuan fans Timnas AS menyanyikan lagu dukungan untuk kami. Sungguh sulit dipercaya, tapi suara fans seperti itu benar-benar menjadi dorongan ekstra yang kami butuhkan. Dan, kami membutuhkan itu lagi besok," ujar Klisnmann.
Popularitas tim sepak bola Amerika Serikat saat ini makin meningkat seiring laju Pasukan Yanks di Piala Dunia.
"Ini memberi kami tanggung jawab untuk memberikan yang terbaik di setiap laga Piala Dunia," ujar Klinsmann.
Baca di Koran Super Ball, Kamis (26/6/2014)