News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Khedira akan Jadi Pemain Bergaji Tertinggi di Arsenal

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Selebrasi gelandang Real Madrid asal Jerman, Sami Khedira, usai mencetak sebuah gol ke gawang Brasil di semifinal Piala Dunia 2014.

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Jerman, Sami Khedira, akan menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Arsenal apabila pemain berusia 27 tahun tersebut hengkang dari Real Madrid.

Seperti dilansir Daily Mail, dana sebesar 24 juta poundsterling (Rp 480 miliar) telah disiapkan untuk mendatangkan sang pemain. The Gunners akan membayar gajinya sekitar 8 juta poundsterling (Rp 160 miliar) per tahun.

Artinya, Arsenal mengeluarkan dana lebih dari 150.000 poundsterling (Rp 3 miliar) per pekan. Pembayaran gaji tersebut lebih tinggi nilai nominalnya daripada Mesut Ozil, yang hanya sebesar 140.000 poundsterling (Rp 2,8 miliar).

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mencari gelandang bertenaga untuk menambah skuat. Selain mengincar Khedira, rekan senegara pemain tersebut, Lars Bender, juga menjadi incaran.

Namun, klub tempat bermain Lars Bender, Bayer Leverkusen, memproteksi pemain tersebut agar tak pindah. Bender mengikat kontrak berdurasi jangka panjang di klub peserta kompetisi Bundesliga tersebut.

Selain kedua pemain tersebut, The Profesor, berminat kepada gelandang Southampton, Morgan Schneiderlin dan bintang Chili, Alexis Sanchez, yang nilai transfernya dari Barcelona mencapai 30 juta poundsterling (Rp 600 miliar).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini