TRIBUNNEWS.COM, DONETSK - Gelandang Shakhtar Donetsk, Fernando, memberi lampu hijau bagi Fiorentina yang dikabarkan tengah mengincarnya. Hal ini disampaikan oleh agen Fernando, Jorge Machado.
Rumor kepergian Fernando kian merebak setelah situasi politik di Ukraina kian mencekam. Pemain asal Brasil ini mempertimbangkan opsi untuk hijrah ke Serie-A.
'Fernando ke Fiorentina? Itu bisa saja terjadi. Kita lihat saja dalam beberapa hari ke depan,' ungkap sang agen kepada calciomercato.com .
Sebagai informasi, pemain bernama lengkap Fernando Lucas Martins ini mengawali karier sepak bola profesionalnya di Brasil bersama Gremio. Ia kemudian mengawali petualangannya di Eropa bersama Shakhtar pada Juni 2013 lalu.