News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Landon Donovan Ingin Jajal Karir sebagai Komentator TV

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Landon Donovan

TRIBUNNEWS.COM - Landon Donovan memutuskan gantung sepatu setelah Liga Amerika musim 2014 ini berakhir. Dia menyatakan ingin menjadi pelatih, namun sebelum itu dia akan menjajal karier di dunia penyiaran, alias menjadi komentator sepak bola.

Donovan mengumumkan pengunduran dirinya sebagai pemain di akun Facebook-nya. pada Kamis (7/8/2014). Hal ini tentunya mengejutkan banyak orang, mengingat sehari sebelumnya Donovan mencetak gol kemenangan MLS All-Star atas Bayern Muenchen. Selain itu usianya juga baru 32 tahun.

Namun Donovan menjelaskan bahwa keputusan ini diambilnya demi kesehatan jiwanya. Saat ini dia tidak lagi merasakan gairah bertanding sepak bola, sebagaimana yang dia rasakan di awal-awal kariernya.

"saat ini saya merasa bermain sepak bola itu jadi kewajiban, tidak ada kesenangannya lagi. Saya tertekan," kata Donovan yang dikutip AP.

Tekanan itu sebenarnya sudah dirasakan pencetak gol terbanyak Timnas AS di turnamen Piala Dunia itu sejak beberapa tahun lalu. Maka pada tahun 2012 dia sempat istirahat setahun untuk menenangkan diri.

"Waktu saya kembali saya merasa segar, dan bersemangat lagi. Tapi itu tidak lama, tekanan itu datang lagi," katanya. Maka dia memutuskan untuk gantung sepatu selamanya. Tapi Donovan berjanji dia tidak akan jauh-jauh dari sepak bola.

Dunia penyiaran dirasanya sebagai pilihan tepat, karena dia masih berhubungan dengan sepak bola tapi tidak merasakan tekanan yang besar seperti pemain. Hal ini dirasakannya saat Piala Dunia yang baru berlalu, di mana Donovan menjadi komentator di ESPN.

Baca di Koran Super Ball, Minggu (10/8/2014)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini