TRIBUNNEWS.COM - Kapten Manchester United Wayne Rooney perlu bekerja lebih keras lagi jika ingin disejajarkan dengan dua bintang sepak bola Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Rooney saat ini tercatat sebagai pemain urutan ketiga di daftar pencetak gol terbanyak Setan Merah dengan 217 gol di semua kompetisi.
Meski demikian Rooney jarang disejajarkan dengan Messi dan Ronaldo. Eks gelandang Liverpool dan Manchester City Dietmar Hamann, mengatakan Rooney yang mencetak gol balasan ke gawang Swanse ketika MU kalah 1-2 masih perlu bekerja keras.
"Ini soal etos kerja dan gaya hidup. Yang membedakan Rooney dengan Ronaldo dan Messi adalah etos kerja. Jika Anda ingin menjadi yang terbaik, maka Anda harus hidup seperti seorang juara," kata Hamann.
"JIka Anda selalu menggelar pesta tiap akhir pekan dan meminum banyak bir atau anggur, itu akan berpengaruh nergatif terhadap performa Anda. Saya kita itulah yang menyebabkan mengapa Rooney berbeda dengan Ronaldo," tutur eks pemain Timnas Jerman ini.
Hamann juga menilai pelatih anyar MU Louis van Gaal sudah bekerja keras untuk meningkatkan performa Rooney dengan cara memberinya ban kapten. Menurutnya Van Gaal adalah pelatih yang selalu ingin meningkatkan kinerja pemainnya, dan jika tidak bisa si pemain akan ditendang jauh.
"Rooney sudah berusia 28 tahun dan ini adalah kesempatan terakhir bagi dirinya," kata Hamann.
Baca di Koran Super Ball, Rabu (20/8/2014)