News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia 2014

Persela akan Tampil Menyerang Lawan Persipura

Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Menjamu Persipura Jayapura dalam laga lanjutan Liga Super Indonesia (LSI) musim 2013/2014 di Stadion Surajaya, Lamongan, Selasa (2/9/2014), Persela Lamongan akan tampil menyerang.

"Saya akan menggunakan formasi 4-4-2 dengan gaya menyerang total. Saya juga meminta anak-anak agar menjaga performa di transisi menyerang ke bertahan. Jadi seluruh pemain harus tampil stabil," tutur asisten pelatih Persela Lamongan, Didik Ludiyanto kepada Harian Super Ball, Senin (1/9/2014).

Meski yakin bisa menang, namun Didik tetap meminta anak asuhnya untuk mewaspadai. Pergerakan seluruh pemain Papua itu.

"Saya sudah mempelajari permainan Persipura. Ada beberapa pemain yang perlu dimatikan pergerakannya, seperti Boaz Solossa, Yustinus Pae, dan Ruben Karel Sandi," tambah Didik.

Boaz dikenal sebagai penyerang yang memiliki kecepatan dan haus mencetak gol. Dengan ditopang serangan dari Ruben dan Pae, daya jelajah Persipura makin berbahaya.

"Maka untuk menghentikan serangan, anak-anak harus bisa bekerja keras menjaga lini pertahanan, mematikan pemain-pemain berbahay Persipura, dan tampil taktis dari semua lini, mulai dari tengah, sayap, dan umpan pendek serta umpan balik yang cepat. Apa pun yang terjadi, kami harus bisa menang," papar Didik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini