TRIBUNNEWS.COM - Juergen Klinsmann puas dengan kemenangan AS 1-0 atas Ceska, meski pun kemenangan itu diperoleh dari hasil blunder kiper Ceska, Petr Cech di menit 39. Klinsmann yakin AS akan menembus babak semifinal di Piala Dunia 2018 Rusia .
"Gol kami adalah semifinal di Rusia. Tidak berhenti di 16 besar atai perempat final, tapi semifinal. Kami punya waktu 4 tahun untuk mempersiapkan rombongan ini," katanya yang dikutip New York Post.
Mantan pelatih Timnas Jerman tersebut membawa para pemain muda ke Ceska, dan kebanyakan adalah para pemain yang bermain di klub-klub Eropa. Hanya dua pemain ex-Piala Dunia 2014 yang tersisa di skuad Klinsmann semalam, yakni Fabian Johnson dan Jozy Altidore.
The Yankees tampil garang pada babak pertama, dengan terus menggempur pertahanan Ceska. Hasilnya adalah gol di menit 39, yang sebenarnya hasil dari kesalahan Petr Cech. Tapi tanpa semangat muda gol itu juga tak bakal terjadi.
Memasuki babak kedua samangat Yankees muda namun mengendur. Untungnya lawan mereka buruk dalam penyelesaian akhir, sehingga gawang Brad Guzan masih tetap perawan sampai pertandingan berakhir.
Kelemahan yang harus menjadi perhatian Klinsmann adalah skuatnya belum kompak benar, sehingga banyak umpan-umpan yang tak berbuah gol.
Meski begitu, duet Joseph-Claude Gyau dan Jozy Altidore cukup menjanjikan. Gyau kerap menghasilkan serangan berbahaya dari sisi kanan, dan kerja samanya dengan Altidore sudah berjalan dengan baik. Hanya saja Cech masih termasuk kiper top dan berpengalaman, sehingga mampu mematahkan serangan mereka.
Baca di Koran Super Ball, Jumat (5/9/2014)