TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl mengatakan ada sejumlah rotasi pemain yang akan dilakukan timnya untuk menghadapi Timnas Malaysia pada pertandingan uji coba internasional di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (14/9/2014).
Laga uji coba ini menjadi persiapan bagi kedua tim guna menghadapi Piala AFF 2014. Riedl tidak menyebutkan siapa saja pemain yang akan masuk sebagai starter atau pemain utama.
"Saya ingin melihat kemampuan seluruh pemain. Jadi, rotasi pemain menjadi salah satu pilihan, sekaligus menyiasati kondisi fisik sebagian pemain yang belum optimal," katanya.
Faktor fisik memang dikeluhkan Riedl sebagai kendala Timnas Indonesia.
"Kondisi fisik sebagian besar pemain masih belum maksimal, sehingga menjadi kendala untuk bermain bagus. Kami terus perbaiki kelemahan itu dan berharap lawan Malaysia ada peningkatan," kata pelatih asal Austria itu.
Adapun, kapten Timnas Ahmad Bustomi mengatakan, kendati hanya laga uji coba, ia dan rekan-rekannya siap tampil maksimal untuk meraih kemenangan di kandang sendiri.
"Selalu ada motivasi lebih ketika menghadapi tim tetangga Malaysia. Kalau bisa meraih kemenangan atas Malaysia, itu menjadi modal bagus untuk mengangkat mental pemain menghadapi Piala AFF," kata pemain Arema Cronus Indonesia itu.
Menurut ia, kekuatan Malaysia tidak jauh berbeda dengan tim yang mengalahkan Indonesia di final Piala AFF tahun 2010 lalu, meskipun ada beberapa muka baru yang bergabung, termasuk sang pelatihnya.