News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mark Bridge Takjub atas Capaian Western Sydney Wanderers FC

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mark Bridge

Laporan Wartawan Harian Super Ball, Rafli Aditya Priatna

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang klub sepak bola Western Sydney Wanderers (WSW) FC, Mark Bridge tidak bisa membayangkan bahwa klubnya bisa berada di final Liga Champions Asia.

Pesepak bola kelahiran Sydney, 7 November 1985 tersebut mengatakan bahwa bahwa dirinya sangat senang bisa menjadi bagian dari WSW FC.

Mark Bridge juga tidak bisa membayangkan Western Sydney Wanderers FC yang baru saja berdiri pada tahun 2012 tersebut bisa mencapai prestasi ini, yakni berada di final Liga Champions Asia. Dia takjub akan perkembangan klub sepak bola yang berkompetisi di Hyundai A-League tersebut.

Pada awal berdirinya Western Sydney Wanderers FC pada tahun 2012, Stadion Parramatta, markas dari klub tersebut memang belum memiliki segala fasilitas dan ruangan yang memadai, berkembang pesat hingga kini.

"Kami tidak memiliki ruang ganti dalam beberapa bulan pertama dan kami mengganti kostum di ruang kantor. Apa yang saat ini kami raih telah jauh dari itu, sangat menakjubkan," kata Mark Bridge seperti yang dilansir dari situs resmi FIFA, Jumat (31/10/2014).

Western Sydney Wanderers akan menghadapi Al-Hilal di final Liga Champions Asia pada Minggu (2/11/2014). WSW FC unggul satu gol di pertemuan pertama di kandang Wanderers yang diadakan pada minggu lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini