TRIBUNNEWS.COM - Shane Long mempersembahkan 3 poin lagi bagi Southampton, dengan 2 gol yang mengempaskan Leicester City di Stadion Saint Mary, Southampton, Sabtu (8/11/2014). (Baca: Dalam Tiga Menit, Southampton Memimpin 2-0 atas Si Rubah)
Dua gol itu menjadi gol pertama dan keduanya di kompetisi Liga Inggris bersama Southampton. Jumlah golnya bersama The Saints pada musim ini sudah 3, dengan gol pertama dicetaknya ke gawang Stoke City pada laga turnamen Piala Liga .
Pada pertandingan kemarin Long tidak mulai sebagai starter, karena Ronald Koeman ingin menggunakan Sadio Mane, Graziano Pelle, dan Dusan Tadic sebagai trisula di formasi 4-3-3. Hanya saja ketika striker ini seperti mati akal saat menghadapi lini belakang Leicester. Maka Koeman memasukkan Long sebagai pengganti Mane.
"Yang penting adalah 3 poin, tapi kalau ditanya apa perasaan saya, tentu saja saya gembira," kata pemain asal Republik Irlandia ini, yang dikutip Daily Echo.
Long mengakui tak menyangka Leicester begitu gigih dalam bertahan, sehingga sulit ditembus. "Sadio dan anak-anak sudah kelelahan, tapi mereka juga sudah lelah sehingga mudah bagi saya yang masih segar untuk masuk dan mengacak-acak," ujar penyerang berusia 27 tahun ini.
Sementara Koeman memuji kesabaran para pemainnya untuk kemenangan ini. "Mereka sangat fantastis," kata pelatih asal Belanda ini.
Baca Koran Super Ball, Senin (10/11/2014)