News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Christian Eriksen Jadi Cadangan

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Christian Eriksen

TRIBUNNEWS.COM - Christian Eriksen tampaknya harus rela tidak lagi menjadi starter di Timnas Denmark, akibat permainan buruknya pada laga terakhir, lawan Portugal. Begitulah perbincangan yang sedang ramai di Denmark, menjelang laga Serbia vs Denmark di Beograd pada Sabtu (15/11/2014).

Seusai pertandingan kontra Portugal di Kopenhagen pada Oktober lalu, di mana tuan rumah dikalahkan 0-1 dari tim tamu, Eriksen mendapat kritik pedas dari pelatih Denmark, Morten Olsen. (Baca: Christian Eriksen Disemprot Pelatih Denmark)

Ironisnya, bintang Eriksen juga meredup di klubnya, Tottenham Hotspur. Dia tak lagi membuat gol, kecuali pada laga kontra Manchester City, sehingga semakin kuat dugaan dia akan dibangku-cadangkan oleh Olsen.

"Saya rasa itu (performa di klub) juga menjadi pertimbangan pelatih dalam memilih starter. Saat ini Olsen kalah dari Lasse Schone yang tengah bersinar di Ajax," kata Sebastian Stanbury, kolumnis sepak bola di harian Tipsbladet.

Sementara Peter Piil, komentator di stasiun TV SBS, mempunyai komentar yang lebih positif soal Eriksen. "Tidak apa-apa dia menjadi cadangan, karena Olsen bisa menggunakannya untuk mencari gol di menit-menit terakhir. Dia pasti masih segar jika dimasukkan di babak 2," katanya.

Skuad Denmark besok tak akan diperkuat Sang Kapten, Daniel Agger, yang mengalami cedera. Untuk mengisi posisinya Olsen menempatkan Andreas Bjelland, yang saat ini bermain di klub Belanda, Twente. "Bjelland sudah beberapa kali bermain bersama Simon Kjaer, dan mereka sangat bagus dalam laga kontra Albania dan Armenia," kata Olsen.

Baca di Koran Super Ball, Jumat (14/11/2014)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini