TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Everton Roberto Martinez memprediksi gelandang Toffees Ross Barkley akan menjadi legenda sepak bola Inggris. Pemain berusia 20 tahun tersebut mampu bermain secara reguler baik bersama Everton atau pun bermain di Timnas Inggris.
Barkley sudah mengantongi sembilan cap sejak melakukan debut untuk Three Lions tahun 2003 dengan melawan Moldova. Ia juga mencatat prestasi selalu bermain di semua laga Inggris di Piala Dunia.
"Saya sama sekali tidak meragukan kemampuan Barkley. Ia akan menjadi pemain terbaik yang pernah dimiliki Inggris. Ia punya segalanya," kata Martinez.
"Normalnya seorang pemain punya kecepatan dan kekuatan untuk menjelajah semua sudut lapangan, atau ia memiliki visi yang bagus untuk melepas umpan-umpan mematikan. Tapi Barkley punya dua-duanya. Dia juga cerdas dan kedua kakinya hidup," imbuhnya.
Martinez juga menyebut Barkley sebagai pemain dengan ambisi besar. Ia selalu ingin di lapangan setiap timnya bermain. Barkley sempat dihantam cedera saat membela Everton di Liga Europa dan terpaksa absen di sejumlah laga.
Dua raksasa Inggris, Chelsea dan Manchester City disebut-sebut sudah menyiapkan dana dalam jumlah besar untuk mendapatkan Barkley. Tapi Martinez menyebut, klubnya tidak membutuhkan uang dari hasil penjualan Barkley.
"Barkley aset terbesar yang dipunyai Everton saat ini. Dan kami tidak ingin menjual pemain hanya untuk memperbaiki kondisi keuangan klub," tegas Martinez.
Baca di Koran Super Ball, Selasa (18/11/2014)