News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SCM Cup 2015

Arema Terkam Laskar Joko Tingkir 2-1

Penulis: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Arema Cronus membuka peluang lolos dari fase grup SCM Cup setelah menundukkan Persela Lamongan 2-1 di stadion Kanjuruhan, Selasa (20/1/2015).

Arema tertinggal dulu di laga itu. Laga baru berjalan 27 menit, playmaker andalan Laskar Joko Tingkir, Balsa Bozovic mengejutkan puluhan ribu suporter Arema yang hadir di stadion.

Pemain asal Montenegro ini melepaskan tendangan kencang yang tak bisa diantisipasi kiper Arema.

Arema membalas lewat eksekusi penalti Fabiano Beltrame di menit 43. Hukuman penalti diberikan setelah wasit mendakwa Mahyadi Panggabean mengganjal Sengbah Kennedy di dalam kotak.

Penyerang gaek, Christian Gonzales akhirnya memastikan kemenangan Arema lewat tandukan kerasnya di menit 49. Gonzalez mencetak gol setelah memanfaatkan sepak pojok.

Kemenangan Arema membuat mereka mengumpulkan enam poin setelah di laga pertama menghajar Mitra Kukar 5-2. Di laga terakhir, Arema akan menentukan nasib lawan Persipura, yang di laga sebelumnya menaklukkan Mitra Kukar 4-1.

Sementara bagi Persela, meski kalah, peluang mereka masih terjaga karena sama seperti Persipura, mengoleksi tiga poin. Kalau Arema menang dari Persipura dan Persela minimal seri, maka Laskar Joko Tingkir yang ke semifinal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini