TRIBUNNEWS.COM -Â Olympique Lyonnais kembali ke puncak klasemen Liga Prancis setelah sempat diambil alih oleh Paris Saint Germain untuk beberapa jam. Tim asuhan Hubert Fournier itu kini mengemas 57 poin dari 28 laga, unggul satu poin dari juara Ligue 1 musim lalu itu.
Lyon berhasil menambah tiga poin dengan mencatat kemenangan besar 1-5 atas Montpellier, Senin dini hari. Nabil Fekir dan Alexandre Lacazette masing-masing mencetak dua gol pada laga di Stadion de la Mosson itu.
Akan tetapi, bukan cuma Fekir dan Lacazette yang menjadi kunci sukses Lyon, kemarin. Dua gol Fekir tak lepas dari asis jitu yang dilepas Yoann Gourcuff. Trio penyerang Lyon itu mendemonstrasikan kerja sama luar biasa dan saling pengertian dalam mengatur permainan pasukan berjuluk Les Gones itu.
"Kami menciptakan beberapa hal bersama. Itu tugas kami untuk bekerja dengan baik dan memberikan yang terbaik untuk tim," ujar Lacazette ketika diwawancari Canal+ seusai laga.
Sementara itu, bagi Montpellier, hasil itu membuat mereka harus turun satu peringkat. Tim asuhan Rolland Courbis kini di peringkat tujuh dengan mengemas 42 poin dalam 27 laga. Pasukan berjuluk La Paillade itu tertinggal satu poin di bawah Bordeaux.
Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Selasa (10/3/2015)