News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anak Gerard Pique dan Shakira Dua Tahun Bisa Membaca

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Inilah yang terjadi pada Milan Pique Mebarak, buah hati pasangan bek Barcelona Gerard Pique dengan Shakira. Bocah berusia dua tahun ini sudah mulai mirip-mirip dengan orang tuanya, bukan tentang kesenangannya pada sepak bola seperti ayahnya atau menyenangi musik sepeti ibunya, tapi tentang tingkat kecerdasannya.

Usianya baru dua tahun, tapi balita ini sudah bisa membaca. Untuk kecerdasannya ini, Milan lebih mirip dengan ibunya. Shakira mempunyai tingkat kecerdasan yang termasuk dalam kategori jenius.

Mensa Internasional, yakni tempat melakukan tes IQ tertua di dunia pernah mencatat Shakira sebagai salah satu selebriti yang memiliki tingkat kecerdasan alias Intelegency Quality (IQ) sampai 140 yang dikategorikan sebagai jenius.

Dalam sebuah rekaman video di Twitter dan Facebook, Shakira menunjukkan Milan telah memiliki kecerdasan di atas rata-rata anak seusianya. Sambil duduk di kursi bayi, bocah lucu itu membaca setiap huruf yang ditulis Shakira di papan tulis, seperti paddle (dayung), nono (kakek), casa (rumah) dan gol.

"Membaca bersama," tulis Shakira di media sosial tersebut.

Rekaman video tersebut mendapat perhatian dengan mencatat 4,6 juta orang yang menyaksikan aksi Milan tersebut di Facebook. Bersama Pique, Shakira telah dikarunia anak kedua yang diberi nama Shasha. Belum diketahui, apakah Shasha juga memiliki tingkat kecerdasan yang sama seperti sang kakak.

Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Senin (15/3/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini