News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Filippo Inzaghi Sadar Posisinya di AC Milan tak Aman

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Filippo Inzaghi

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Kekalahan AC Milan dari Fiorentina, Senin malam atau Selasa (17/3/2015) dini hari WIB, semakin menyudutkan posisi pelatih Filippo Inzaghi.

Bahkan setelah laga, Inzaghi mulai membicarakan skenario pemecatan dirinya dari kursi pelatih I Rossoneri.

Inzaghi menyadari, posisinya sangat tidak aman. Terlebih, Presiden Silvio Berlusconi dan Wakil Presiden Adriano Galliani sudah memanggil Inzaghi dalam beberapa kesempatan.

"Saya berharap bisa menjalani untuk 30 tahun. Milan sangat berarti bagi saya. Saya pun berharap bisa bertahan selama mungkin," ucap Inzaghi kepada Sky Sport Italia.

"Bila mereka mempertahankan saya, itu bagus. Jika sebaliknya, saya akan meneruskan jalur dan bekerja di tempat lain," tambah Inzaghi.

Kekalahan dari Fiorentina sekaligus melanjutkan catatan negatif Milan di laga tandang Serie-A musim ini. Untuk kali kesembilan secara beruntun, Milan gagal menang di kandang lawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini