TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Pelatih fisik biasanya identik dengan pria berotot dengan wajah sedikit galak. Namun, tidak demikian halnya dengan pelatih fisik anyar klub sepak bola asal Amerika Serikat, New York Cosmos, Alyssa Alpert.
Wanita cantik dan bertubuh atletis ini mulai ramai dibicarakan setelah fotonya beredar di dunia maya. Sudah pasti foto tersebut bukan foto selfie, melainkan foto saat ia sedang bekerja di lapangan. Salah satu pemain yang ditanganinya adalah mantan bintang Real Madrid, Raul Gonzales, yang dijuluki Pangeran Bernabeu.
Alyssa bukan satu-satunya wanita yang terlibat dalam "olahraga laki-laki" itu. Chelsea juga punya staf perempuan, yaitu Eva Carneiro, yang merupakan dokter tim.
Alyssa memang wanita, tetapi ia sangat profesional dalam bekerja. Ia juga bekerja sangat baik sebagai fisioterapis," kata pelatih Cosmos, Giovanni Savarese.
Alyssa memang sangat serius menyiapkan diri untuk bekerja di sebuah klub sepak bola. Ia sarjana jebolan Chapman University, California, dengan jurusan kepelatihan atletik. Ia kemudian mengambil gelar master di Fakultas Psikologi LIU Post.
"Cosmos adalah tim besar, dan saya sangat senang bisa berkerja di tim ini. Saya bertanggung jawab terhadap kebugaran pemain, dan ini adalah sebuah tantangan besar," imbuhnya.