News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Alan Pardew Ingin Pertahankan Tren Kemenangan di Kandang Sunderland

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Alan Pardew

TRIBUNNEWS.COM - Crystal Palace meraih tiga kemenangan beruntun pada tiga laga terakhir dan Alan Pardew ingin melanjutkan tren kemenangan itu ketika bertandang ke markas Sunderland, Sabtu besok. (Baca Juga: Aktor Hollywood Ikut Bahagia Sunderland Menang)

"Saya kira Sunderland tahu betapa baiknya kondis kami saat ini. Mereka akan ngeri. Kami sebaik tiga atau empat tim terbaik di negeri ini," ujar Pardew, seperti dikutip Sky Sport.

Crystal Palace mencatat rekor mengesankan dalam lima laga terakhir. Pasukan Elang secara mengejutkan mengalahkan juara Liga Inggris musim lalu, Manchester City. Mereka juga mengalahkan Stoke City dan West Ham United.

Perlahan namun pasti skuat Glaziers merangkak naik ke papan tengah klasemen sementara Liga Inggris musim ini. Berada di peringkat sebelas dengan mengemas 39 poin dari 31 laga.

Sunderland memang wajib mewaspadai Crytal Palace. Tim asuhan Dick Advocaat itu sedang tak terlalu bagus performanya. Pasukan Kucing Hitam tiga kali kalah dalam lima laga terakhir.

Satu-satunya kemenangan Sunderland dibuat pekan lalu, ketika menghadapi Newcastle United. Gol tunggal Jermain Defoe mengembalikan kepercayaan diri skuat Black Cat dan untuk sementara menyelematkan timnya dari zona degradasi.

Baca Selengkapnya di Harian Super Ball, Sabtu (11/4/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini