TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, menegaskan keinginannya untuk menahan Yaya Toure. Sekalipun, agen Toure, Dimitri Seluk, kerap bersuara soal rumor hengkang dari Eitihad.
Isu transfer memang menerpa Toure dalam beberapa pekan terakhir. Gelandang asal Pantai Gading ini tengah masuk radar incaran Inter Milan. Kebetulan, Inter memiliki Roberto Mancini, yang menjalin relasi baik dengan Toure ketika menangani Man. City.
"Saya selalu memercayai Yaya. Dia merupakan pemain yang sangat penting bagi kami. Tentu saja, dia terlibat dalam proyek kami," tegas Pellegrini.
Pellegrini juga tak memedulikan komentar dari agen Toure. Lantaran kritik publik Inggris terhadap Toure, Seluk sempat mengancam bakal membawa kliennya hengkang. Bahkan, ia telah mengklaim sejumlah tawaran dari klub lain.
"Anda memiliki masalah setiap hari, terutama di klub besar. Tetapi, Anda harus menangani masalah tersebut dengan cara terbaik," ucap Pellegrini.
"Sulit untuk mengatur perkataan agen dari 22 pemain. Setiap orang mengatakan apa yang ingin dikatakan," tandasnya.(Anju Christian)