News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pembekuan PSSI

Dalih Menpora Kali Ini Kala Pengumuman Tim Transisi Kembali Molor

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi meninggalkan Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, Senin (27/4/2015). Kemenpora melakukan pertemuan dengan perwakilan klub ISL, BOPI, dan PT Liga Indonesia yang beragendakan membahas pembekuan PSSI dan membahas kelangsungan QNB League. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Transisi yang dijanjikan akan dirilis hari ini, Rabu (6/5/2015) kembali batal. Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi belum mau menyebutkan rincian nama-nama tim yang bakal menggantikan peran PSSI tersebut.

"Saya masih mempelajari sekaligus menyiapkan langkah teknis tim transisi ini akan seperti apa nanti," ujar Imam di kantor Menpora, Senayan, Jakarta, Rabu (6/5/2015).

Padahal, Senin (4/5/2015) Imam sempat mengatakan bakal mengumumkan strukturisasi tim transisi beserta anggotanya. Ia menyebut paling tidak ada 15 hingga 17 personel yang akan menghuni tim transisi.

"Mestinya memang hari ini kita umunkan, tapi saya harus mendapatkan banyak masukan dari berbagai pihak. Sebab saya tidak ingin Tim Transisi tak dikehendaki publik," katanya.

Ketika dikonfirmasi kembali kapan Tim Transisi akan diumumkan, politisi Partai Kebangkitan Bangsa itu lagi-lagi belum bisa memastikannya. Ia meminta waktu sembari memastikan kompetisi tetap berjalan tanggal 9 Mei 2015.

"Tunggu saja kami masih menyeleksi orang-orangnya," tutup dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini