TRIBUNNEWS, COM. JAKARTA - Gatot Hariyo Sutedjo, SH, MH, terpilih kembali sebagai Ketua Pengcab PSSI Jakarta Timur periode 2015-2019.
Penetapan GH Sutedjo dilakukan secara aklamasi, oleh 20 dari 24 klub anggota Pengcab PSSI Jaktim yang menghadiri Muscab di Aula Stadion Bea Cukai, Rawamangun.
GH Sutedjo memimpin kembali Pengcab PSSI Jaktim ini tanpa ada calon ketum lainnya. Posisinya sebagai calon tunggal adalah pengulangan dari beberapa Muscab lainnya.
Perwakilan klub anggota juga tak melihat adanya kandidat ketum lain yang lebih baik dari GH Sutedjo.
Pemilihan Ketum Pengcab PSSI Jaktim 2015-2019 ini dipimpin oleh Exco Asprov PSSI DKI Jaya, Rizal Daeng Hafiz, dan Sekum Asprov PSSI DKI, Muklas Rawi.
Sebelum ditetapkan secara aklamasi, GH Sutedjo menyampaikan visi-misinya.
Tedjo, antara lain, menuturkan perjuangan stakeholder sepakbola Jakarta Timur dalam membuat Persija Jakarta Timur kembali eksis setelah PS Jakarta Timur berubah menjadi Sriwijaya FC.
"Alhamdullilah, sekarang ini saya dipercaya sebagai pengurus PSSI, di komite usia muda," kata Tedjo, sapaan akrab penggila sepakbola berusia 53 tahun itu.
"Tentunya kepercayaan ini akan saya laksanakan dengan baik untuk memajukan sepakbola nasional," papar Tedjo. tb