News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

Dnipro Kalah Pengalaman dari Sevilla

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Sevilla, Carlos Bacca mengitari kiper Dnipro Denys Boyko

TRIBUNNEWS.COM, WARSAWA - Pelatih Dnipro Dnipropetrovsk, Myron Markevych, memuji kualitas Sevilla yang berhasil meraih gelar Liga Europa 2014-2015.

Pada laga final di Stadion Narodowy, Warsawa, Dnipro dipaksa menyerah 2-3 dari Sevilla.

Pada tersebut, Dnipro sempat memimpin melalui Nikola Kalinic pada menit ke-7. Namun, Sevilla berbalik unggul lewat gol Grzegorz Krychowiak dan Carlos Bacca pada menit ke-28 dan ke-31.

Ruslan Rotan sempat menyamakan skor 2-2 pada menit ke-44. Akan tetapi, Bacca kembali mencetak gol pada menit ke-73, sekaligus menutup pertandingan dengan skor 3-2.

"Sevilla memiliki pengalaman yang lebih baik. Namun, kami mencoba bermain seperti yang kami inginkan. Kami terus bekerja keras. Tetapi, kami tetap tidak bisa menghentikan gol kedua dan ketiga dari Sevilla," kata Markevych seusai pertandingan.

"Kami mencetak dua gol. Pada laga-laga sebelumnya, kami tidak pernah kalah dengan cara seperti ini, bahkan meski mencetak satu gol. Namun, para penyerang kami tetap bermain baik," lanjutnya.

Kekalahan ini menggagalkan Dnipro meraih gelar bergengsi pertama pada kompetisi antarklub Eropa. Prestasi terbaik Dnipro pada ajang antarklub Eropa hanya melaju ke perempat final Liga Champions pada 1985 dan 1990.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini