News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cedera Pemain Bayangi Timnas Korea Selatan

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas Korea Utara

TRIBUNNEWS.COM - Menjelang laga persahabatan melawan Uni Emirat Arab (UEA) Pelatih Korea Selatan Ulrich Stielike dihadapkan pada persoalan cedera pemain. Korsel dipastikan akan kehilangan beberapa pemain inti pada laga hari Kamis (11/6/2015) ini di Kuala Lumpur.

Gelandang Swansea Ki Sung-yeung dipastikan absen karena dalam tahap pemulihan setelah melakoni operasi lutut bulan lalu. Bek Seongnam, Lim Chia-min cedera kaki sementara pemain Jeonbuk Motor, Kim Kee-hee cedera tumit.

Stielike juga tidak bisa menurunkan dua pemain Mainz Park Joo-ho dan Koo Ja-cheol. Persoalan lain pemain Augsburg Ji Dong-won dan pemain Wigan Athletic Kim Bo-kyung harus menjalani wajib militer.

"Sungguh bukan situasi yang bagus, tapi saya tidak ingin mencari alasan. Kadang-kadang pemain cadangan bisa bermain maksimal ketika pemain inti cedera. Jadi, sangat penting bagi semua pemain untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin. Inilah saatnya bagi pemain cadangan untuk membuktikan diri," kata Stielike.

Namun, kembalinya gelandang Bluewing Yeom Ki-hun cukup melegakan sang pelatih. Musim ini Ki-hun membuat tujuh gol dalam 13 laga di Liga Korea, K-League. Meski demikian, Stielike menegaskan tidak ada jaminan bagi pemain berusia 32 tahun itu, karena sudah lebih dari setahun meninggalkan timnas.

"Banyak yang mempertanyakan kontribusi Ki-hun untuk timnas di Piala Dunia. Namun, itu bukan alasan untuk tidak memainkan pemain yang menjadi pencetak gol dan pembuat asis terbanyak di K-League," tutur Stielike.

Baca Juga di Harian Super Ball, Kamis (11/6/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini