TRIBUNNEWS.COM - Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI DKI Jakarta bakal menggelar Turnamen Piala Gubernur DKI Jakarta awal Juli 2015.
Turnamen ini mensiasati kevakuman Liga Nusantara yang batal digelar lantaran keputusan force majeure yang diputuskan PSSI.
Sekjen Asprov DKI Jakarta, Muchlas Rowi, mengatakan, pihaknya sudah membicarakan ini, terutama untuk pengganti Liga Nusantara.
"Pesertanya nanti diperkirakan 26 klub, yang merupakan perwakilan seluruh pengcab di DKI Jakarta," ujar Muchlas Rowi kepada Harian Super Ball, Jumat (19/6).
Rowi mengatakan, untuk turnamen pengganti Liga Nusantara itu digelar Juli atau pertengahan Agustus. "Saat ini kita sedang matangkan semuanya," ujarnya.
Selain Turnamen Piala Gubernur DKI, Muchlas menjelaskan, akan menggelar Piala Konida DKI, sebagai pengganti Piala Suratin.
Akan tetapi, dirinya belum berani menjelaskan secara rinci perihat turnamen yang rencana digelar September 2015 tersebut. Termasuk saat ditanya hadiah yang diperebutkan dalam turnamen itu.
Baca Juga di Harian Super Ball, Sabtu (20/6/2015)