TRIBUNNEWS.COM - Undangan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi ke pihak Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) ternyata bukan ditujukan untuk kubu La Nyalla Mattalitti selaku ketua umum PSSI hasil Kongres Luar Biasa pada 18 April 2015.
Undangan Menpora justru dihadiri Ketua Umum PSSI periode 2011-2015, Djohar Arifin, Selasa (23/6/2015). Djohar dipanggil lantaran statusnya sebagai Ketua Umum PSSI per 17 April 2015 atau saat surat pembekuan terhadap segala bentuk aktivitas PSSI dikeluarkan.
Karena itu, Kemenpora tidak mengakui kepengurusan PSSI hasil Kongres Luar Biasa pada 18 April 2015 pimpinan La Nyalla Mattalitti.
"Saya diundang sebagai Ketua PSSI. Saya masih menjabat Ketua PSSI per 17 April," ujar Djohar lagi.
Djohar Arifin tiba di Kemenpora sekitar pukul 13.15 WIB. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut Kemenpora terhadap hasil rapat dengan Komisi X yang meminta ada pertemuan dengan PSSI sebelum 24 Juni 2015. Djohar pun berharap kondisi persepakbolaan Indonesia kembali normal.