TRIBUNNEWS.COM - Pierre Emerick Aubameyang tidak hanya cepat di tengah lapangan pertandingan, tapi juga cepat di jalan raya.
Striker Borussia Dortmund itu memiliki minat yang sangat besar pada dunia otomotif, terutama mobil sport. April lalu dia memamerkan mobil McLaren 570 S. Mobil yang baru diluncurkan ke publik beberapa hari kemudian itu langsung dibawa ke tempat latihannya.
Aubameyang rela menulis angka hingga 170.000 euro di atas kertas cek hanya untuk bisa duduk di belakang kemudi mobil dengan kekuatan 570 tenaga kuda.
Dan, Sabtu (4/7/2015) lalu waktu setempat, Aubameyang kembali memamerkan mobil soprt terbarunya, Lamborghini Aventador berwarna emas.
Mobil barunya tersebut memiliki kecepatan setara dengan 700 tenaga kuda, akselerasi kecepatannya dari 0 hingga 100 kilometer per jam hanya bisa dicapai dalam waktu kurang lebih 3 detik (2,9 detik). Mobil Lamborghini Aventador itu dibeli Aubameyang dengan harga 312.970 euro.
Baca Juga di KORAN SUPER BALL, SENIN (6/7/2015)