TRIBUNNEWS.COM, MILAN – Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, memiliki reputasi sebagai pelatih bertangan besi.
Namun demikian, Mihajlovic memiliki kiat tersendiri untuk mendekatkan diri dengan para pemainnya.
Seperti dilansir oleh Football Italia, Mihajlovic mengajak para pemain AC Milan untuk makan malam di sebuah restoran di Danau Maggiore, Stresa, Kamis (16/7/2015) dini hari waktu Indonesia.
Mantan pelatih Sampdoria itu bahkan membayar tagihan makan malam skuatnya.
Kehadiran Mihajlovic dan skuat AC Milan kemudian menyebar di masyarakat sekitar. Mereka mengerumuni restoran tersebut lalu meminta tanda tangan skuat Rossonerri.
Mihajlovic mengambil alih kursi kepelatihan AC Milan dari Filippo Inzaghi.
Mihajlovic langsung menuai reputasi sebagai pelatih bertangan besi. Pria asal Serbia itu menerapkan latihan yang berat dan jadwal yang padat.