News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Presiden Gabon Satu Hari Jadi Sopir Lionel Messi

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lionel Messi menjadi tamu khusus di Gabon, Afrika. President Gabon, Ali Bongo Ondimba menjadi supir Messi.

TRIBUNNEWS.COM - Di saat rekan-rekan satu timnya sudah berada di Amerika Serikat untuk melakoni International Champions Cup, Lionel Messi baru mendarat di Barcelona. Messi dipastikan absen pada laga tur pramusim itu dan akan melanjutkan liburannya di Spanyol.

Sebelumnya Messi sudah sempat bersitirahat di tanah kelahirannya di Rosario, Argentina usai kegagalan di final Copa America 2015. Ia kemudian harus terbang ke Gabon.

Di negara Afrika ini sang superstar memiliki pengalaman unik. Ia tidak hanya disambut meriah di Gabon, tapi juga mendapat pelayanan khusus dari Presiden Ali Bongo Ondimba.

Tidak tanggung-tanggung, orang nomor satu Gabon itu sampai rela menjadi supir Messi selama satu hari ketika mengantarnya berkeliling ke Libreville untuk peletakkan batu pertama Port-Gentil stadium. Gabon akan menjadi tuan rumah Piala Afrika 2017 mendatang.

"Ketika di Barcelona, saya bertemu dengan Messi dan dia mengatakan bahwa dia akan mengunjungi saya di Libreville. Itu adalah janjinya untuk saya. Dia serang laki-laki terhormat, dia membuktikan janjinya itu," ucap Ondimba. 

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Selasa (21/7/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini