Ferril Dennys/Kompas.com
TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Yaya Toure mendukung langkah Manchester City yang berinvestasi besar-besaran untuk membangun skuat.
Manchester City dikabarkan menyiapkan dana 100 juta poundsterling untuk belanja pemain pada bursa transfer musim panas ini. Sejauh ini, Manchester Biru telah menghabiskan 50 juta poundsterling untuk merekrut Raheem Sterling dan Fabian Deplh.
"Pembelian yang bagus karena aku menilai kami mendatangkan pemain luar biasa dalam diri Sterling dan Delph. Kami menyambut mereka dan kami berharap mereka akan memberikan dorongan besar bagi kami," ujar Toure.
Dengan investasi besar-besaran, Yaya Toure berharap Manchester City bisa meraih pencapaian Real Madrid dan Barcelona.
"Target klub adalah meraih pencapaian Real Madrid dan Barcelona. Manajer dan presiden klub sedang bekerja keras tetapi bursa transfer tidak mudah, terlihat dari bagaimana banyak klub menjual pemainnya," ulas Toure.
"Paling penting bagi klub adalah berusaha berkembang. Anda harus mengerti. Jika Anda menginginkan pemain penting, Anda harus menjadi pemenang dan tampil baik. Dan jika Anda tampil baik, maka pemain bagus akan datang," sambungnya.