TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Manchester United mengalahkan wakil Belgia, Club Brugge 3-1 pada leg pertama babak playoff Liga Champions di Stadion Old Trafford, Rabu dini hari WIB.
Manchester United kebobolan lebih dulu melalui gol bunuh diri Michael Carrick akibat gagal mengantisipasi tendangan bebas Victor Vazquez dari sisi kiri pada menit ke-8.
Namun Michael Carrick membalas kesalahannya dengan menjadi pengumpan gol balasan Manchester United yang dicetak Memphis Depay di menit 13.
Manchester United 3 - 1 Club Brugge Goals and... oleh ViralDailyTV
Memphis Depay mencetak gol kedua sekaligus membawa Manchester United unggul 2-1 usai memaksimalkan umpan Daley Blind di menit 43.
Manchester United melebarkan jarak keunggulan setelah Marouane Fellaini mencetak gol di menit terakhir pertandingan