News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Eva Carneiro Pertimbangkan Tempuh Jalur Hukum Lawan Chelsea

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Fisioterapis Chelsea, Eva Carneiro, saat beradu argumen dengan Jose Mourinho, di sela laga perdana Premier League 2015-16 melawan Swansea City di Stamford Bridge, Sabtu (8/8/2015).

TRIBUNNEWS.COM - Masih ingat Eva Carneiro? Sekarang, dokter cantik ini tengah mempertimbangkan untuk menempuh jalur hukum guna menuntut Chelsea.

Menyusul pertengkaran dengan Pelatih Jose Mourinho bulan lalu, ketika Chelsea ditahan Swansea 2-2 di pertandingan Liga Inggris, peran Carneiro dan koleganya, Jon Fearn, sebagai tim medis Chelsea dikurangi.

Chelsea sudah meminta Carneiro untuk kembali. Namun, perempuan berusia 41 tahun itu memilih keluar dari Stamford Bridge.

Kemarin, Asosiasi Medis Sepak Bola Inggris atau FMA mengumumkan perpisahan antara Carneiro dan Chelsea. FMA juga mengatakan bahwa Carneiro mempertimbangkan tindakan hukum melawan klub London barat itu.

FMA, yang mewakili staf medis di persepakbolaan Inggris, mengatakan pihaknya "sangat kecewa" dengan kepergian Carneiro dan mengungkapkan bahwa dia telah melakukan negosiasi dengan Chelsea atas namanya.

"Setelah baru-baru ini dihubungi oleh Eva, kami menawarkan dukungan penuh kepada Eva dalam upaya untuk menegosiasikan hasil yang memuaskan," kata FMA.

Berita Ini Juga Dimuat di HARIAN SUPER BALL, Jumat (25/9/2015)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini