TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Winger Everton Gerard Deulofeu mengakui dirinya merasa sudah tidak bersabar dengan hanya duduk di bangku cadangan.
Pemain asal Spanyol berusia 21 tahun itu bergabung ke Everton dari Barcelona pada musim panas ini, namun ia gagal mendapat kepercayaan dari manajer Roberto Martinez untuk masuk ke dalam skuat inti.
Sejauh ini, ia hanya tampil 36 menit, padahal klubnya sudah melakoni enam pertandingan di Liga Primer Inggris.
"Manajer mengatakan kepada saya untuk tenang--ini adalah musim yang panjang dan akan ada banyak kesempatan bermain," ujar Deulofeu kepada Goal.
"Saya katakan kepada dia kalau saya ingin bermain sekarang, tapi saya berharap bisa banyak bermain dan membantu tim."
"Saya butuh bermain banyak menit. Saya ingin banyak bermain. Buat saya, ini sangat penting. Saya merasa kesulitan di bangku cadangan. Seperti semua pemain, saya tidak ingin menjadi cadangan, tapi saya harus menunggu peluang saya dan berusaha mendapatkannya ketika sudah datang."