TRIBUNNEWS.COM - Tuan rumah Real Madrid unggul 2-0 atas tim lemah Levante pada babak pertama laga La Liga Primera Division di Stadion Santiago Barnebeu, Sabtu (17/9/2015).
Gol pembuka Real Madrid dibuka oleg Marcelo pada menit 27. Marcelo mencuri bola dari Morales dari sisi kanan.
Dirinya bermain satu dua dengan Cristiano Ronaldo, lalu melepaskan tendangn keras ke tiang dekat gawang Levante yang dijaga Ruben.
Ronaldo tercatat sebagai pemain La Liga yang paling sering memberi assist pada Marcelo.
Tiga menit berselang, gantian Ronaldo yang mencetak gol. Bintang asal Portugal ini memanfaatkan umpan matang Tony Kroos.
Berkat gol ini dirinya berhasil melewati Raul Gonzales sebagai pencetak gol terbanyak Real Madrid dengan torehan 324 gol.
Los Galacticos lebih menguasai pertandingan ini. Levante adalah lawan yang mudah bagi Real Madrid.