News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Hadapi Manchester United, CSKA Moscow Akan Andalkan Serangan Balik

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Leonid Slutsky

TRIBUNNEWS/Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Pelatih CSKA Moskow, Leonid Slutsky, mengaku sadar diri bahwa kualitas timnya masih di bawah Manchester United.

Oleh karena itu Slutsky akan menggunakan strategi serangan balik saat menghadapi Manchester United di Old Trafford, Selasa (3/11/2015) waktu setempat.

"Mereka tim yang memiliki kualitas hebat. Mereka tim yang baik dalam penguasaan bola, maka kami akan bermain dengan serangan balik," ujar Slutsky yang dilansir laman UEFA.

Menurut Slutsky ada perbedaan antara Manchester United yang dihadapi mereka pada 2009 dengan sekarang. Namun Setan Merah tetap merupakan tim yang kuat.

"Ketika sebuah tim memiliki pemain seperti Juan Mata, Anthony Martial, Wayne Rooney, mereka dapat mencetak gol kapan pun."

Untuk menutup permainan lawannya, CSKA tidak akan memberikan ruang pada Manchester United.

Menurut Slutsky langkah tersebut dapat membuat lawannya tidak dapat mengembangkan permainan.

Pada pertemuan pertama di Arena Khimki, CSKA berhasil menahan tim tamu dengan skor 1-1.

CSKA unggul lebih dulu melalui gol Seydou Doumbia, lalu dibalas oleh Martial.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini