News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Akhir Pekan Ini, Mourinho Absen Dampingi Chelsea

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jose Mourinho

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Banding Jose Mourinho untuk denda sebesar 50 ribu poundsterling dan larangan mendampingi anak didiknya satu pertandingan di stadion telah ditolak oleh FA.

Denda itu diberikan menyusul komentarnya terhadap ofisial pertandingan.

Pelatih The Blues tersebut mendapatkan denda dari komisi disiplin FA setelah komentarnya usai pertandingan melawan Southampoton.

Saat itu Mourinho sangat marah kepada wasit karena timnya tidak diberikan hadiah penalti menyusul pelanggaran pada Radamel Falcao. Ia kemudian melontarkan komentar pedas mengenai insiden itu.

Setelah pertandingan, Mourinho mengatakan:”Jujurlah dengan kami dan memberikan apa yang Anda harus berikan, dan itu adalah penalti yang sangat jelas."

Sementara itu FA dalam keterangan dalam pernyataannya, menegaskan bahwa mereka telah menolak banding Mourinho.

“Komisi disiplin telah menolak banding dari manajer Chelsea, Jose Mourinho dalam hubungan mengenai keputusan yang telah dibuat oleh Komisi Regulator Independen. Pada sidang komisi, Mourinho diberi larangan mendampini timnya di stadion satu pertandingan dan didenda 50 ribu poundsterling setelah ia mengakui pelanggaran FA.

“Aturan itu diberlakukan berdasar pada komentar yang dilontarkan ke media setelah pertandingan melawan Southampton pada Sabtu 3 Oktober 2015.” jelas pernyataan FA.

Sebagai akibatnya, Mourinho akan menjalani hukuman itu pada saat Chelsea melakukan perjalanan ke Stoke City pada akhir pekan ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini