TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Absennya sejumlah pilar pertahanan Persija Jakarta praktis membuka peluang bagi pemain muda untuk unjuk gigi.
Novri Setiawan dan Zikri Akbar punya kans besar tampil sebagai starter lawan Arema Cronus, Sabtu (28/11/2015).
Sanksi kartu merah yang didapat OK John dan cedera ringan yang dialami Muhammad Roby membuat pelatih Bambang Nurdiansyah harus putar otak mencari pengganti yang tepat.
Krisis lini belakang juga diperparah lantaran Ismed Sofyan belum dapat dipastikan tampil lantaran masih dalam suasana duka setelah menghadiri pemakaman sang kakak di Aceh.
"Ada sedikit masalah di lini belakang setelah OK John kartu merah dan Roby sedikit mengalami cedera. Novri mungkin masih tetap menggantikan Ismed, sementara posisi bek kiri kita siapkan Zikri," kata Bambang Nurdiansyah.
Posisi M Roby bisa ditambal oleh Gunawan Dwi Cahyo yang dipercaya masuk daftar 11 pemain inti pada laga perdana Persija melawan Persipasi Bandung Raya (PBR), Kamis (19/11/2015).
Sementara Maman Abdurrahman yang pada dua laga sebelumnya berperan di posisi bek kiri bakal digeser ke tengah menggantikan OK John. Sementara Zikri akan menghuni pos bek kiri.
Banur, sapaan Bambang Nurdiansyah, juga masih memiliki Vava Mario Yagalo untuk mengemban tugas bek kiri.
"Ini kesempatan buat pemain muda untuk unjuk gigi. Kita akan mempersiapkan kedua (Vava dan Zikri) pemain itu lawan Arema nanti," ujar Banur.
Persija yang sudah memastikan diri lolos ke babak delapan besar punya kesempatan untuk megasah pemain mudanya di dua laga tersisa.
Selain melawan Arema, skuad Macan Kemayoran masih harus menghadapi tim juru kunci Gresik United (1/12/2015).