News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Jenderal Sudirman

Persija Juluki Lawan PS TNI Sebagai Laga Hidup Mati

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persija Jakarta saat melakukan pemusatan latihan jelang babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Lapangan Sawangan, Depok, Jawa Barat, Jumat (4/12/2015) Super Ball/Feri Setiawan

TRIBUNNEWS.COM - Laga lanjutan babak delapan besar Grup D, Piala Jenderal Sudirman 2015 antara PS TNI versus Persija Jakarta di Stadion Manahan, Solo, Selasa (15/12) akan menjadi pertandingan krusial.

Kedua tim sama-sama mengejar kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya.

Di laga sebelumnya, PS TNI dan Persija sama-sama menelan kekalahan.

Macan Kemayoran, julukan Persija, harus mengakui keunggulan Mitra Kukar dengan skor 1-3 pada Sabtu (12/12).

Sedangkan rekor tak terkalahkan PS TNI terpatahkan oleh Semen Padang dengan menelan kekalahan 1-2 pada Sabtu (12/12/2015)

Asisten pelatih Persija Jakarta, Jan Saragih mengatakan, satu-satunya cara untuk menjaga peluang lanjut ke babak berikutnya adalah peroleh tiga poin dari PS TNI.

"Lupakan kekalahan kemarin. Kami harus move on. Perjalanan di fase ini tersisa dua laga lagi. Untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya adalah diawali dengan mengalahkan PS TNI. Maka bagi kami, laga ini adalah hidup mati yang menentukan. Poin penuh menjadi harga mati dan harus bisa diperoleh," kata Jan kepada Super Ball, Senin (14/12/2015).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini