Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reza Gunadha
TRIBUNNEWS.COM, ITALIA – AC Milan terpaksa gigit jari, setelah keinginannya untuk memakai jasa Marouane Fellaini sebagai pemain pinjaman, pada bursa transfer Januari 2016, kandas.
Kegagalan transfer itu, seperti dilansir Corrierre della Serra, Senin (4/1/2016), disebabkan Manchester United yang ogah meminjamkan Fellaini ke klub lain.
Alasannya, tenaga Fellaini masih dibutuhkan “Setan Merah” meski yang bersangkutan jarang tampil sebagai starter.
Pelatih Kepala Man United, Louis van Gaal, kerap menjadikan Fellaini sebagai penyerang alternatif jika Wayne Rooney atau Anthony Martial mengalami kebuntuan.
Selain itu, AC Milan yang tak bersedia membayar seluruh gaji Fellaini juga disebut sebagai alasan kedua Man United “balik badan” dari meja negosiasi.
Untuk diketahui, pemain asal Belgia itu mendapat gaji 2,6 juta Pounds per musim di MU.