News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Tidak Sembuh-Sembuh dari Cedera, Mantan Pemain Newcastle Putuskan Untuk Pensiun

Penulis: Fahdi Fahlevi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jermaine Jenas

TRIBUNNEWS.COM - Mantan pemain Newcastle United, Jermaine Jenas, akhirnya memutuskan untuk pensiun sebagai pemain.

Keputusan ini diambil setelah dirinya gagal sembuh dari cedera lutut.

Jenas mendapatkan cedera tersebut saat membela Queens Park Rangers pada 2014.

"Saya berusaha yang terbaik untuk kembali dari cedera lutut, tapi sayangnya ini adalah akhir karir saya." ujar Jenas pada acara Radio 4's, Today Programme.

Jenas mengatakan dirinya sulit untuk kembali pulih dari cedera yang membekapnya, sehingga pensiun menjadi pilihan baginya.

Dalam dua tahun terakhir ini, pemain 32 tahun ini sering mengisi acara sepakbola di stasiun televisi, BBC.

Selain Newcastle dan QPR, Jenas juga pernah membela Nottingham Forest, Tottenham Hotspur, dan Aston Villa.

Dirinya juga pernah membela timnas Inggris sebanyak 21 pertandingan dan mencetak satu gol.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini