TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Gelandang Manchester United, Adnan Januzaj mendapat peringatan dari pelatihnya, Louis van Gaal.
Van Gaal dengan tegas menyatakan tidak suka dengan perilaku Januzaj.
Januzaj dianggap pembangkang dan melanggar aturan tim.
Kepada Januzaj, Van Gaal mengatakan etika kerja harus diperhatikan jika ingin diikutsertakan dalam skuad MU.
Pemain berusia 20 tahun itu baru saja dikembalikan Borussia Dortmund dari masa peminjamannya.
Dortmund tidak puas atas kinerja pemain Tim Nasional Belgia itu karena dianggap kurang berkontribusi.
Van Gaal pada awalnya tidak setuju dengan keputusan kepindahan sang pemain untuk dipinjamkan ke klub Jerman itu.
Namun Januzaj tetap memaksakan kepindahannya.
Squawka menyebut bahwa Januzaj tak akan mendapat perhatiannya jika masih berkelakuan buruk dan tidak menunjukkan keinginan untuk berubah.