Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Stadion Utama Gelora Bung Karno merupakan stadion terbesar di Indonesia yang berada di Jakarta.
Stadion yang dikenal dengan sebutan Stadion GBK ini dibangun pada tahun 1958 dan selesai pada tahun 1962.
Awalnya Stadion GBK berkapasitas 100 ribu orang.
Namun setelah direnovasi pada tahun 2007 untuk persiapan Piala Asia kapasitas stadion berkurang menjadi 80.083 kursi.
Ukuran lapangan sepak bola di Stadion GBK ini juga melebihi ukuran Stadion Wembley di Inggris.
Stadion GBK memiliki ukuran lapangan 105 x 79 meter.
Sedangkan Stadion Wembley hanya berukuran 105 x 69 meter.
Meski berbeda kedua stadion ini sudah memenuhi standar FIFA untuk laga internasional. (*)